Skip to main content

SMP Negeri 17 Kendari: Inspirasi Prestasi di HGN 2024

SMP Negeri 17 Kendari: Inspirasi Prestasi di HGN 2024

Dalam memperingati hari guru nasional 25 November 2024. SMP Negeri 17 Kendari Melaksanakan upaca bendera yang berlangsung dengan penuh hikmah. Dalam kesempatan tersebut pada amanat pembina upacara Ibu Kepala Sekolah Hj. Syahwiah Rahim, S. Pd., M.Pd menyampaikan pesan teks pidato Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu'ti Dikutip dari laman resmi Kemendikbud, redaksi teks pidato HGN 2024 diantaranya. Sejalan dengan visi pendidikan bermutu untuk semua, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) berusaha meningkatkan kualitas para guru melalui tiga program prioritas. Pertama, pemenuhan kualifikasi guru. Terdapat ratusan ribu guru yang belum berpendidikan Diploma IV atau Strata 1. Secara bertahap, kementerian berusaha memberikan kesempatan bagi para guru untuk dapat melanjutkan studi ke jenjang pendidikan D-IV/S-1. Kedua, meningkatkan kompetensi guru tidak terbatas pada kompetensi akademik, pedagogik, moral, dan sosial tetapi juga kewirausahaan, dan kepemimpinan melalui berbagai pelatihan. Dalam rangka memperkuat pendidikan karakter dan akhlak mulia, kementerian mulai memberikan pelatihan bimbingan konseling dan pendidikan nilai bagi para guru kelas dan guru bidang studi. Ketiga, kementerian berusaha meningkatkan kesejahteraan guru melalui sertifikasi baik bagi guru ASN PNS dan PPPK, maupun non-ASN. Dengan peningkatan kesejahteraan, para guru diharapkan dapat meningkatkan dedikasi dan kualitas pembelajaran.

Dalam sesi upacara tersebut juga terdapat sesi penyerahan piagam guru berprestasi di antaranya, juara 1 tingkat provinsi jambore GTK tahun 2024 kategori guru inovatif jenjang SMP Bapak Suhardin, S.Pd dan Juara 1 tingkat provinsi Kategori guru pamong Bapak Bastin, S.Pd., M.Pd. dalam Jambore GTK 2024. Dan juara 2 lomba cipta dan baca puisi tingkat provinsi oleh Bapak Aswandi Posudo Wonua, S.Pd dan ibu Asniah, S.Pd., M.Pd harapan 1 juara cipta dan baca puisi tingkat provinsi yang diselengarakan AGBSI. Ibu Irma lismayani, M.Pd sebagai duta terbaik Belajar.id Sultra dalam komitmennya mengoptimalisasi pemanfaatan akun belajar.id, chromebook, dan PMM serta penyerahan piagam dari ibu Mustia, S.Pd. M.BA Kepada Ketua Komunitas Hopulo Pitu Ibu Kepala Sekolah Hj. Syahwiah Rahim, S. Pd., M.Pd Juara 3 jambore GTK tahun 2024 kategori komunitas belajar inspiratif Sulawesi Tenggara. Selain itu ada juga pemberian pengahargaan kepada siswa berpestasi di SMP Negeri 17 Kendari Malyqa Aurora Janiqa kelas 8.4 sebagai Runner Up 2 Teen Duta Model Tenun dan Songket 2024 Sultra serta juara the best talent,  ada juga Layla Destira kelas 9.4 juara 3 baca puisi yang diselenggaran AGBSI berkerjasama BPMP Sultra.

Setelah upacara selesai diakhiri dengan hiburan dengan penampilan tarian dari ekskul tari sekolah dan baca puisi serta nyayian solo dan duo dari siswa dan guru serta Kepala Sekolah SMP Negeri 17 Kendari. Pada Peringatan Hari Guru Nasional tahun ini diharapkan dapat memberi semangat baru dan rasa optimis bagi guru dan siswa untuk selalu berprestasi dalam segala bidang.

Leave a Reply

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <br> <p> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id> <cite> <dl> <dt> <dd> <a hreflang href> <blockquote cite> <ul type> <ol type start> <strong> <em> <code> <li>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

Article Related